Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Puskesmas Kalipucang Merawat Empat Pasien Covid-19 Gejala Ringan

Puskesmas Kalipucang Merawat Empat Pasien Covid-19 Gejala Ringan 

Kalipucang-Dengan terbatasnya tenaga kesehatan lantaran banyaknya tenaga medis yang terpapar covid-19 di beberapa Puskesmas di Kabupaten Pangandaran, salah satunya di Puskesmas Kalipucang sebanyak 12 tenaga medis terpapar covid-19. Kendati demikian pelayanan kesehatan terhadap masyarakat tetap terus berjalan.
Sesuai Kebijakan Bupati Pangandaran untuk seluruh ASN Kabupaten Pangandaran untuk melaksanakan WFH, tetapi untuk di Puskesmas Kalipucang instruksi tersebut tidak memungkinkan untuk di laksanakan.

Kepala Puskesmas Kalipucang Sugiarto menyampaikan, bahwa pelayanan kesehatan tidak mungkin bisa dilaksanakan dirumah, jadi Puskesmas Kalipucang harus tetap berjalan seperti biasa.
"Namun penangananya kita bagi, karena perawat kami ada 12 orang yang terpapar covid-19, berarti ada unit-unit yang tertentu kita tutup sementara selama 2 hari untuk kita sterillisasi," ungkapnya saat ditemui  diruang kerjanya, Rabu (30/06/2021).

Selain itu, ungkap beliau, kedepanya akan diberlakukan pembatasan kunjungan untuk rawat jalan dan rawat inap di Puskesmas Kalipucang.

BACA JUGA: INFOLAINYA

"Saat ini, di Puskesmas kami merawat empat orang pasien yang positif covid-19 gejala ringan, tetapi jika sudah gejala berat langsung kita rujuk ke RSUD Pandega, kalau memang Pandega ketersediaan ruangnya masih tersedia," ungkapnya.

Untuk ruangan bagi pasien yang terpapar covid-19, Sugiharto menyampaikan, bahwa tempat tersebut sudah di desain khusus sebanyak dua ruangan untuk kapasitas empat orang.

"Bahkan untuk perawat juga di khsususkan  satu orang untuk menjaga dari yang dua ruangan tersebut," ujar Sugiharto.

Namun,masih adanya kendala untuk pengobatan dan perihal kendala tersebut sudah disampaikan ke bagian Dinas Kesehatan Kabupaten Pangandaran.

Post a Comment for "Puskesmas Kalipucang Merawat Empat Pasien Covid-19 Gejala Ringan"